TIGA NAMA BAKAL CALON BUPATI MUBAR BEREBUT DAPATKAN PBB

Berita Daerah474 Views

Kendari – Tiga Bakal Calon Bupati Muna Barat bersaing ketat untuk mendapatkan rekomendasi Partai Bulan Bintang (PBB).

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PBB, La Ode Abdul Gamal mengatakan hingga masa akhir penutupan penjaringan bakal calon Bupati Mubar pihaknya hanya menerima tiga pendaftar.

“Sudah selesai waktunya penjaringan, yang mendaftar tiga orang,” ujar Gamal melalui saluran WhatsAppnya, Selasa (4/6/24).

Ketiga calon yang mendaftar itu kata Gamal adalah La Ode Muhammad Amsar, Achmad Lamani dan La Ode Darwin.

“La Ode Amsar, Achmad Lamani, La Ode Darwin,” katanya lagi.

Selanjutnya ketiga balon tersebut akan disampaikan ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) untuk mendapatkan persetujuan ataupun rekomendasi.

“Kami hanya melakukan penjaringan sedangkan untuk mendapatkan rekomendasi itu adalah kewenangan DPW dan DPP,” terangnya.

Lebih jauh Gamal mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan survey terhadap ketiga nama tersebut.

“Itu akan disurvei dan siapapun yang mendapatkan nilai survei tertinggi maka dipastikan yang bersangkutan mendapatkan rekomendasi partai,” imbuhnya.

Gamal menambahkan bahwa DPC PBB Muna Barat akan mendukung penuh siapapun nama calon yang direkomendasikan oleh DPW dan DPP Partai Bulan Bintang.

“Sebagai kader, kami akan mendukung sepenuhnya siapapun nama yang keluar,” jelasnya.

Untuk diketahui, partai besutan Pakar Hukum Tata Negara Yusril Ihza Mahendra ini pada pemilu legislatif 2024 di Muna Barat berhasil menempatkan satu orang kadernya di DPRD.

(Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *