Jakarta – Para pabrikan mobil berlomba-lomba agar produk mereka laris di Indonesia. Mobil ‘sejuta umat’ Toyota Avanza yang mampu menjadi jawara selama belasan tahun ternyata penjualannya masih kalah dari mobil di segmen low cost green car (LCGC) Daihatsu Sigra.
Mengutip CNBC Indonesia, Ahad (1/9/24), berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) di Juli 2024, Sigra mampu terjual sebanyak 4.848 unit. Sementara Avanza menguntit di posisi kedua dengan menjual 4.189 unit.
Sementara itu di posisi ketiga ditempati Toyota Innova Zenix yang menjual 4.049 unit serta Toyota Calya di posisi keempat dengan menjual 3.730 unit. Honda memutus dominasi dua Astra Toyota-Daihatsu dengan menempatkan Brio di posisi kelima dengan menjual 3.425 unit.
Namun kemudian di posisi keenam hingga 10 tetap dikuasai oleh 5 mobil dari Toyota yakni Toyota Innova sebanyak 2.837 unit, Toyota Rush sebanyak 2.604 unit, Toyota Agya sebanyak 2.051 unit, Toyota Raize sebanyak 1.623 unit, serta Toyota Veloz sebanyak 1.585 unit.
Secara umum penjualan mobil di Indonesia belum menunjukkan tren yang positif meski sudah memasuki tengah tahun 2024. Penjualan mobil bulan Juli 2024 tercatat sebanyak 74.160 unit.
Angka tersebut turun 0,62% atau 463 unit dibandingkan bulan Juni 2024 yang mencatat penjualan sebanyak 74.623 unit. Jika dibandingkan Juli 2023, terjadi penurunan penjualan sebesar 7,88% atau 6.344 unit.
Berikut Mobil Terlaris di RI Juli 2024:
1. Daihatsu Sigra 4.848 unit
2. Toyota Avanza 4.189 unit
3. Toyota Innova Zenix 4.049 unit
4. Toyota Calya 3.730 unit
5. Honda Brio 3.425 unit
6. Toyota Innova 2.837 unit
7. Toyota Rush 2.604 unit
8. Toyota Agya 2.051 unit
9. Toyota Raize 1.623 unit
10. Toyota Veloz 1.585 unit
(Red/Sumber)