MANCHESTER CITY JADI RAJA BENUA BIRU

Olahraga6798 Views

Istanbul – Manchester City berhasil mengkandaskan perlawanan wakil Italia Inter Milan dengan skor 1-0 di final Liga Champions 2022/2023, Ahad (11/6/ 23).

Gol tunggal penentu kemenangan The Citizens atas Inter Milan yang bermain di Ataturk Olympic Stadium, Istanbul, Turki dicetak oleh Rodri. Gol tersebut tercipta di babak kedua, di menit 68.
Ini menjadi gelar perdana bagi The Citizens pada kompetisi elite benua biru.

Manchester City sebelumnya pernah menembus final Liga Champions di tahun 2021. Namun klub yang bermarkas di Etihad Stadium ini gagal menjadi juara usai dikalahkan sesama wakil Inggris, Chelsea.

Manchester biru racikan Josep Guardiola musim ini sudah berhasil meraih treble winners. Tiga gelar itu adalah Premier League, FA Cup, dan Liga Champions. Secara keseluruhan, Guardiola sukses mempersembahkan gelar juara ke-14 buat klub Inggris ini.

The Citizens menjadi juara di kompetisi kasta tertinggi benua biru tanpa sekali pun tersentuh kekalahan dari fase grup hingga partai puncak
dari pertandingan pertama sampai pertandingan ke-13, yakni delapan kali menang dan lima kali imbang, dengan memasukkan 32 gol serta hanya kebobolan lima gol.

Man City menjadi tim tertajam di Liga Champions musim ini dengan 32 gol. Mereka unggul atas Real Madrid dan Benfica, yang masing-masing mencetak 26 gol.

Striker Man City, Erling Haaland, finis sebagai top skor dengan 12 gol. Dia unggul empat gol atas Mohamed Salah dari Liverpool, yang mencetak delapan gol.

Gelandang Man City, Kevin De Bruyne, finish sebagai pendulang assist terbanyak (7). Dia unggul satu assist atas Vinicius Junior (Real Madrid) yang berada di urutan kedua.

(Beby)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

107 comments