PJ BUPATI KONAWE SAMBANGI WARGA PULAU SAPONDA, SAWAPUDO DAN BOKORI

Berita Daerah756 Views

Konawe – Penjabat (Pj) Bupati Konawe Harmin Ramba menyambangi warganya di Pulau Saponda, Kecamatan Soropia, Rabu (6/12/23).

Kehadiran Harmin Ramba disambut meriah oleh warga yang ada di pulau tersebut

“Kehadiran saya di Pulau Saponda ini merupakan kunjungan pertama saya sejak menjadi Pj Bupati Konawe, tapi kalau ke Pulau Saponda ini sudah beberapa kali sejak saya masih berada di Bappeda Konawe. Hari ini saya sengaja membawa sejumlah Kepala OPD agar masyarakat Saponda kalau ke Konawe bisa mengenal Kadisnya,” ujar Harmin.

Lanjutnya, tujuan kehadiran dirinya bersama seluruh kepala OPD di Pulau Saponda adalah untuk memastikan bahwa pelayanan pemerintah di pulau tersebut berjalan dengan baik.

Selain itu kata dia kehadirannya di pulau itu untuk menyalurkan sejumlah bantuan seperti sarana dan prasarana nelayan serta bahan pangan.

Usai mengunjungi Pulau Saponda, Bupati Harmin Ramba selanjutnya berkunjung ke Desa Sawapudo dan Desa Bokori.

Di desa-desa tersebut, Pj. Bupati Konawe senantiasa melakukan dialog guna menjaring aspirasi ataupun keluhan dari warganya.

Turut mendampingi Pj. Bupati Konawe antara lain Perwira Penghubung (Pabung) Konawe Letkol Inf. Azwar Dinata, SH.

(Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *